SERAYUNEWS – Badan Kepegawaian Negara (BKN) membuka seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2024. Bagi masyarakat yang berminat daftar PPPK bisa cek jadwal hingga dokumen yang harus dipersiapkan.
Melansir dari laman KemenPANRB, seleksi pengadaan PPPK Tahun Anggaran 2024 dibagi menjadi 2 periode pendaftaran. Seleksi dibuka mulai dari tanggal 1 Oktober 2024.
Jadwal pendaftaran PPPK 2024 periode I dibuka 1-20 Oktober 2024 untuk Pelamar Prioritas (Pelamar Prioritas Guru dan D-IV Bidan Pendidik Tahun 2023), Eks Tenaga Honorer Kategori II (eks THK-II) sesuai pangkalan data (database) THK-II di BKN, serta Tenaga non-ASN yang terdata dalam database BKN.
Sedangkan periode II dibuka mulai 17 November sampai 31 Desember 2024 untuk pelamar tenaga non-ASN yang aktif bekerja di instansi pemerintah (termasuk lulusan PPG untuk formasi guru di instansi daerah).
Hal ini menjadi kesempatan besar bagi masyarakat yang mau bekerja di instansi pemerintah sebaga tenaga non-ASN.
“Calon pelamar seleksi PPPK bisa mendaftar melalui portal sscasn.bkn.go.id sebagai situs resmi pendaftaran ASN secara nasional. Silakan mencermati mekanisme seleksi PPPK berdasarkan KepmenPANRB yang sudah kita terbitkan,” ungkap Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas, di Jakarta, Selasa (1/10/2024) dikutip SerayuNews.com.
Berikut persyaratan dan ketentuan pendaftaran PPPK, perhatikan agar bisa lulus seleksi administrasi:
Berikut merupakan persyaratan umum yang wajib dipenuhi pelamar PPPK 2024:
– Warga Negara Indonesia (WNI)
– Usia minimal 20 tahun dan maksimal 59 tahun saat melamar
– Tidak pernah di penjara dengan hukuman pengadilan yang berkekuatan hukum
– Memiliki kualifikasi pendidikan yang sesuai dengan formasi jabatan yang dilamar
– Kartu Keluarga (KK)
– Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau surat keterangan dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil
– Ijazah
– Transkrip Nilai
– Pas Foto dan Swafoto
– Dokumen lainnya seperti transkrip nilai, SKCK (Surat Keterangan Catatan Kepolisian), serta dokumen lain sesuai ketentuan formasi.
Pastikan untuk mempersiapkan seluruh dokumen dan persyaratan dengan baik sebelum melakukan registratasi.
Pendaftaran PPPK 2024 dilakukan secara online melalui portal resmi Badan Kepegawaian Negara (BKN) di portal SSCASN BKN, yakni sscasn.bkn.go.id.
Berikut ini jadwal seleksi PPPK 2024 tahap awal:
– Pengumuman Seleksi: 30 September – 19 Oktober 2024
– Seleksi Pendaftaran: 1 – 20 Oktober 2024
– Seleksi Administrasi: 1 – 29 Oktober 2024
– Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 30 Oktober – 1 November 2024.
Pelamar Prioritas (Guru, D-IV Bidan Pendidik, Eks Tenaga Honorer Kategori II, Tenaga non-ASN di Database BKN):
1. Pengumuman Seleksi: 30 September – 19 Oktober 2024
2. Pendaftaran: 1 – 20 Oktober 2024
3. Seleksi Administrasi: 1 – 29 Oktober 2024
4. Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 30 Oktober – 1 November 2024
5. Masa Sanggah: 2 – 4 November 2024
6. Jawab Sanggah: 2 – 6 November 2024
7. Pengumuman Pasca Masa Sanggah: 5 – 11 November 2024
8. Penarikan Data Final: 12 – 14 November 2024
9. Penjadwalan Seleksi Kompetensi: 15 – 25 November 2024
10. Pengumuman Daftar Peserta dan Lokasi Seleksi Kompetensi: 26 November – 1 Desember 2024
11. Pelaksanaan Seleksi Kompetensi: 2 – 19 Desember 2024
12. Pengolahan Nilai Seleksi Kompetensi: 7 – 23 Desember 2024
13. Pengumuman Hasil Kelulusan: 24 – 31 Desember 2024
14. Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan (jika ada): 10 – 21 Desember 2024
15. Integrasi Nilai Seleksi Kompetensi: 13 – 28 Desember 2024
16. Pengumuman Hasil Akhir: 24 – 31 Desember 2024
17. Pengisian DRH NI PPPK: 1 – 31 Januari 2025
18. Usul Penetapan NI PPPK: 1 – 28 Februari 2025
Demikian informasi jadwal pendaftaran PPPK 2024 lengkap dengan syarat dan link resminya.
***