SERAYUNEWS – Seorang penderes warga Pageraji Cilongok, Banyumas meninggal karena jatuh dari pohon kelapa, Senin (3/7/2023) malam.
Kapolresta Banyumas, Kombes Pol Edy Suranta Sitepu melalui Kapolsek Cilongok, AKP Haryanto mengabarkan, JM keluar rumah sejak siang hari.
“Pukul 19.00 WIB, seharusnya korban sudah pulang. Karena tidak kunjung pulang, keluarga pun mencari keberadaannya,” kata dia, Selasa (4/7/2023).
Alangkah terkejutnya, pihak keluarga melihat JM sudah terlentang di bawah pohon kelapa sekitar 100 meter dari rumahnya. Pihak keluarga pun langsung meminta pertolongan warga, hingga membawa JM ke rumahnya.
“Sesampainya di rumah, ternyata sudah tidak ada denyut nadinya. Kemudian pihak keluarga menghubungi Pemdes, Bhabinkamtibmas, serta Polsek Cilongok untuk melaporkan peristiwa tersebut,” ujarnya.
Mendapati penderes jatuh tersebut, Polsek Cilongok mendatangi rumah duka bersama Tim Inafis dan Puskesmas 2 Cilongok. Dari pemeriksaan, tidak ada tanda-tanda penganiayaan. JM meninggal dunia, karena terjatuh dari pohon kelapa.
“Hasil pemeriksaan medis, ada cedera kepala berat bukan karena penganiayaan. Setelah pemeriksaan, kami serahkan kepada keluarga untuk pemakaman,” katanya.