SERAYUNEWS – Nama Priguna Anugerah Pratama mendadak ramai menjadi sorotan publik setelah dikait-kaitkan dengan dugaan kasus kekerasan seksual yang terjadi di lingkungan rumah sakit.
Sosok yang diketahui merupakan dokter residen tersebut kini jadi omongan warganet, tak hanya karena menempuh pendidikan di Universitas Padjadjaran (Unpad), tetapi juga karena kasus yang tengah ditangani pihak kepolisian itu.
Seiring ramainya pemberitaan, muncul pula rasa penasaran publik soal kehidupan sang dokter, termasuk mengenai apakah ia sudah memiliki istri atau belum.
Peristiwa yang menjadi pemicu keviralan nama Priguna Anugerah Pratama ini berawal dari laporan dugaan tindak pidana kekerasan seksual terhadap salah satu anggota keluarga pasien di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Hasan Sadikin, Bandung.
Berdasarkan kabar yang beredar, peristiwa tersebut diduga terjadi pada pertengahan Maret 2025 di salah satu tempat sepi di rumah sakit.
Informasi awal tentang kasus ini mencuat setelah drg. Mirza Mangku Anom, seorang dokter gigi yang aktif menyuarakan isu-isu kesehatan melalui Instagram @drg.mirza, membagikan kronologi singkat kejadian.
Dalam postingannya, diketahui bahwa korban diduga diberi obat bius dan mengalami kekerasan seksual ketika sedang berada dalam kondisi tidak sadar.
Unggahan tersebut langsung menyebar luas di media sosial dan memicu kemarahan publik.
Banyak warganet yang mendesak agar pelaku diusut tuntas dan ditindak secara hukum.
Adapun update terbarunya, kasus ini ditindaklanjuti oleh Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Jawa Barat.
Kombes Pol Surawan, S.I.K., mengonfirmasi bahwa seorang tersangka telah ditahan sejak 23 Maret 2025.
Tersangka yang ditahan tersebut hanya satu orang, dan pihak kepolisian saat ini masih berada dalam tahap penyidikan untuk mendalami lebih lanjut kasus tersebut.
Kemudian, pihak Universitas Padjadjaran (Unpad) dan RSUP Hasan Sadikin (RSHS) Bandung kabarnya sama-sama menyatakan sikap mengecam keras tindakan yang dilakukan oleh tersangka.
Keduanya menegaskan akan mengawal proses penyelidikan hingga tuntas dengan prinsip tegas, adil, dan transparan.
Unpad juga telah menjatuhkan sanksi terhadap pelaku.
Sebab, statusnya adalah peserta Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) yang dititipkan oleh pihak universitas ke RSUP Hasan Sadikin. Artinya, Priguna bukanlah karyawan dari RSHS.
Priguna Anugerah Pratama diisukan memiliki istri yang disebut-sebut berwajah cantik.
Namun hingga saat ini, belum ada konfirmasi resmi maupun detail yang bisa membuktikan identitasnya.
Tidak diketahui pula nama, latar belakang, ataupun akun media sosial yang bisa dihubungkan secara langsung dengan dirinya.
Di samping itu, sambil menunggu proses hukum selesai dan fakta-fakta terungkap lebih jauh, masyarakat diimbau agar tetap menghormati privasi semua pihak serta tidak mudah terprovokasi oleh informasi yang belum terverifikasi***