SERAYUNEWS – Puasa Ayyamul Bidh bulan Muharram 1446 H sangat dianjurkan dilaksanakan setiap bulannya.
Umat Islam dianjurkan memperbanyak amalan saleh di bulan Muharram ini. Salah satunya melaksanakan puasa sunnah. Ayyamul Bidh dikerjakan pada tanggal 13, 14, dan 15 setiap bulan dalam penanggalan hijriah.
Ada perbedaan pelaksanaan puasa ini menurut versi pemerintah, Muhammadiyah dan NU. Pemerintah dan Muhammadiyah memulai 1 Muharram pada Minggu, 7 Juli 2024. Sedangkan, 1 Muharram 1446 H baru dimulai pada Senin, 8 Juli 2024.
Terjadi perbedaan sehari dalam menjalankan ibadah puasa. Perintah berpuas Ayyamul Bidh ini sebagai berikut:
“Diriwayatkan dari Qatadah bin Milhan ra, ia berkata: ‘Rasulullah saw telah memerintahkan untuk berpuasa pada hari-hari yang malamnya cerah, yaitu tanggal 13, 14, dan 15’.” (HR Abu Dawud). (An-Nawawi, Riyâdhus Shâlihîn, juz II, h. 81).
Melansir dari NU Online, keutamaan berpuasa Ayyamul Bidh selama tiga hari seperti melaksanakan puasa sepanjang tahun.
Dalam hadits Nabi SAW dari Ibnu Milhan al-Qoisy dari ayahnya ia berkata,
“Rasulullah SAW biasa memerintahkan pada kami untuk berpuasa pada Ayyamul Bidh yaitu 13, 14, dan 15 (dari bulan hijriah).” Dan beliau bersabda, “Puasa Ayyamul Bidh itu seperti puasa setahun.” (HR Abu Dawud dan An -Nasa’i)
Dalam riwayat lainnya dari Abdullah bin ‘Amr bin al-‘Ash Rasulullah SAW mengatakan, “Puasa pada tiga hari setiap bulannya adalah seperti puasa sepanjang tahun.” (HR Bukhari)
Jika rutin dilaksanakan setiap bulannya dapat meraih keutamaan tersebut, mendapat pahala, serta keberkahan hidup.
Untuk lebih jelasnya, berikut ini jadwal lengkap puasa Ayyamul Bidh bulan Muharram 1446 H:
Jadwal Pemerintah-Muhammadiyah
Jadwal NU
Seperti puasa umumnya, seorang muslim yang hendak berpuasa dapat membaca niat puasa. Berikut lafal niat puasa yang dibaca pada malam hari:
نَوَيْتُ صَوْمَ أَيَّامِ الْبِيْضِ لِلّٰهِ تَعَالَى
Nawaitu shauma ayyâmil bîdl lilâhi ta’âlâ.
Artinya: “Saya niat puasa Ayyamul Bidh (hari-hari yang malamnya cerah), karena Allah ta’âlâ.”
Demikian jadwal pelaksanaan puasa Ayyamul Bidh Muharram 1446 H.
***