SERAYUNEWS – Kebugaran tubuh itu penting untuk kita yang ingin menjalani hidup dengan lebih sehat dan berenergi. Namun, sering kali kita merasa malas atau nggak punya waktu buat melakukan olahraga berat yang menguras tenaga.
Apalagi, kesibukan sehari-hari seperti pekerjaan atau urusan rumah tangga sering membuat kita nggak sempat pergi ke gym atau ikut kelas olahraga. Padahal, untuk tetap bugar, kamu nggak selalu butuh olahraga yang berat dan ribet.
Banyak olahraga ringan yang bisa kamu lakukan di sela-sela aktivitas harian, bahkan di rumah atau di kantor.
Dengan melakukan olahraga ringan secara rutin, tubuh tetap bisa bergerak aktif, otot terjaga, dan pastinya, stamina tetap prima.
Bergerak setiap hari itu penting untuk kesehatan tubuh. Nggak harus olahraga berat, yang penting tubuh tetap aktif. Misalnya, jalan kaki, naik tangga, atau sekadar stretching.
Kalau kamu duduk terlalu lama, tubuh jadi kaku dan gampang pegal. Selain itu, bergerak juga bisa meningkatkan energi dan bikin pikiran lebih fresh.
Kamu jadi nggak gampang capek atau stres. Kalau rutin bergerak, kesehatan jantung lebih terjaga dan metabolisme tubuh juga lancar.
Jadi, yuk, mulai gerak setiap hari, walaupun cuma sedikit. Kuncinya, konsisten biar tubuh tetap bugar dan sehat!
Jalan kaki bisa jadi salah satu cara paling mudah buat tetap bugar. Kamu nggak perlu waktu khusus buat melakukannya.
Coba deh, mulai jalan kaki saat kamu pergi ke warung atau kantor. Kalau tempatnya nggak terlalu jauh, tinggal parkir kendaraan kamu agak jauh atau pilih naik tangga ketimbang lift.
Bangun tidur, coba deh, lakukan stretching sederhana. Ini nggak butuh waktu lama, cuma 5-10 menit aja.
Peregangan ini penting untuk menjaga fleksibilitas tubuh kamu. Selain itu, otot-otot yang tegang karena posisi duduk yang salah bakal terasa lebih rileks.
3. Bersepeda Santai
Kalau kamu punya sepeda di rumah, coba luangkan waktu buat bersepeda santai. Nggak perlu jauh-jauh, cukup keliling komplek atau taman di sekitar rumah.
Bersepeda santai selama 20-30 menit cukup efektif buat membakar kalori dan menguatkan otot kaki.
Kamu nggak perlu ikut kelas senam di studio olahraga kalau mau tetap bugar. Sekarang, banyak video senam di internet yang bisa kamu ikuti dari rumah.
Cukup sediakan 10-20 menit buat senam ringan seperti zumba atau aerobik.
Kalau kamu punya tali skipping, coba lompat tali di halaman atau ruangan yang cukup luas. Lompat tali nggak hanya menguatkan otot kaki, tapi juga meningkatkan keseimbangan dan koordinasi tubuh.
Cukup 10-15 menit sehari, kamu sudah bisa membakar kalori dan memperbaiki postur tubuh.
Selain itu, yoga juga bagus untuk kamu yang ingin lebih rileks dan mengurangi stres. Kamu bisa mulai dengan gerakan-gerakan sederhana seperti downward dog atau child pose.
Lakukan yoga 10-15 menit sebelum tidur atau di pagi hari, tubuh kamu bakal terasa lebih segar dan tenang.
Nggak perlu olahraga berat untuk tetap bugar. Dengan olahraga ringan seperti jalan kaki, stretching, atau bersepeda santai, tubuh kamu tetap bisa fit.***(Hardiyansyah Supardi)