SERAYUNEWS– Sebuah mobil hitam Toyota Agya menjadi sasaran amuk warga, usai menabrak dua sepeda motor di Kelurahan Tambakreja, Kecamatan Cilacap Selatan, Kabupaten Cilacap, pada Jumat (7/6/2024). Diduga pengemudi mobil tu, mengemudikan kendaraan dalam kondisi mabok.
Dalam video beredar, sebuah mobil hitam Toyota Agya bernomor polisi R-8529-HS menjadi sasaran amuk warga. Mobil terhenti melintang di tengah jalan usai menabrak tembok pagar rumah warga.
Sang sopir mobil itu belakangan diketahui FAS (23) pemuda asal Tegalreja, Cilacap Selatan. Setelah diamankan warga, FAS dan kendaraan diamankan pihak kepolisian.
Kepala Satuan Lalu Lintas Polresta Cilacap, Kompol Nunung Farmadi melalui Kanit Gakkum Ipda Adim Haryoko mengatakan, bahwa terduga pelaku saat ini diamankan berikut kendaraannya di Polresta Cilacap.
“Yang bersangkutan kita amankan di Unit Gakkum Satlantas Polresta Cilacap. Kita masih dalami dan cek urine, sementara hasilnya pengaruh alkohol,” ujarnya.
Ipda Adim Haryoko menjelaskan, mulanya kendaraan yang dikemudikan pelaku terlibat kecelakaan menabrak dua kendaraan di Jalan Wiratno-Rambutan dan Jalan Slamet Riyadi (depan SDN Tambakreja 04 & 11) di Kelurahan Tambakreja Kecamatan Cilacap Selatan, Cilacap.
Lebih lanjut Adim menyampaikan, kronologi kejadian, mulanya mobil Toyota Agya melaju dari arah utara ke selatan dengan kecepatan tinggi, sesampainya di TKP (Jl Wiratno- Rambutan) malaju ke kiri dan menabrak sepeda motor Honda Vario Nopol R-5130-LM yang berada di tepi jalan (barat).
“Kemudian Kbm Toyota Agya tetap melaju meninggalkan TKP tersebut dengan kecepatan tinggi, selanjutnya di Jalan Slamet Riyadi (depan SDN 04 & 11 Tambakreja) mobil menabrak Yamaha Mio Nopol R-2235-FP yang sedang berhenti ditepi jalan (selatan), selanjutnya mobil kabur meninggalkan TKP,” terangnya.
Kejadian ini mengakibatkan dua korban terluka, MSP (24) seorang pria pengendara sepeda motor Honda Vario asal Madukara Banjarnegara terluka pada tangan dan kaki, hingga dirawat di RSUD Cilacap.
Kemudian NM (36) perempuan pengendara Spm Yamaha Mio asal Tambakreja Kecamatan Cilacap Selatan mengalami luka memar pada bagian kaki dan lebam pinggang. Korban dirawat di RSUD Cilacap.
Kasus ini ditangani Unit Gakkum Satlantas Polresta Cilacap. Selain amankan pelaku, petugas juga menggelar olah TKP, memeriksa sejumlah saksi, serta mengamankan barang bukti.