SERAYUNEWS – Sedang viral mie gaga yang punya banyak varian rasa. Viralnya mie instan ini karena di-sebut lebih enak daripada merk indomie.
Terkuak, ternyata pemilik dan penemu mie gaga adalah orang yang dulunya menciptakan indomie namun sudah tak lagi menjadi pemilik.
Beragam tanggapan warganet tentang terungkapnya kisah di balik mie instan kesukaan sejuta umat itu.
Banyak yang kemudian beralih untuk mencoba merk mie gaga karena simpatik atau merasa berpihak dengan kisah Djajadi Djaja sang pemilik.
Melansir dari berbagai sumber, Djajadi mendirikan usaha bernama Sanmaru Food Manufacturing.
Ia bekerja bersama dengan Chow Ming Hua, Wahyu Tjuandi, Ulong Senjaya, dan Pandi Kusuma.
Pada saat itu Djaja menjadi direktur pada tahun 1971-1978 dan memproduksi mie instan pertama yaitu Indonesia Mie atau Indomie.
Kemudian, pada tahun 1984, Djajadi bekerja sama dengan Salim Group untuk mendirikan PT Indofood Eterna.
Singakt cerita Djajadi dkk menerima tawaran dari Salim Group untuk memindahkan kepemilikan Indomie.
Di sinilah mulai timbul perbedaan hingga Djajadi merasa di-paksa untuk menjual sahamnya dengan harga rendah.
Djajadi dkk kemudian tersingkir dari Indofood saat mereka mengalami masalah keuangan pada 1993.
Selanjutnya, kepemilikan Indofood kemudian sepenuhnya beralih ke Salim Group.
Setelah tahu sejarahnya dan penasaran untuk coba rasa mie gaga, ini varian rasanya yang populer sesuai pembelian di marketplace
Itulah 10 rasa mie gaga yang paling direkomendasikan untuk dicicipi.***