SERAYUNEWS – Setelah sukses menggelar karnaval musik di Tegal, Pangandaran, Sumedang, Lubuk Linggau dan Cirebon, kali ini Karnaval SCTV mampir di Purwokerto. Sederet artis papan atas, bakal menghibur pada Sabtu-Minggu (23-24/9/2023) di Menara Teratai Purwokerto.
Deputy Director Programming SCTV, Banardi Rachmad mengungkapkan, sejumlah musisi kenamaan akan memeriahkan Karnaval SCTV di Purwokerto. Ada Five Minutes, Selfi Yamma, Lady Rara, Jirayut, Vegetoz, Lyla, T-Five, Tasya Rosmala, Kiesha Alvaro, serta sederet bintang sinetron SCTV.
“Selain menghadirkan kemeriahan di atas panggung, Karnaval SCTV juga menyiapkan rangkaian aktivitas off-air untuk warga Purwokerto dan sekitarnya,” ujar dia, Jumat (22/9/2023).
Hari pertama, Sabtu (23/9/2023), acara akan mulai sejak pukul 07.00 WIB dan akan tersiar secara langsung pada pukul 14.30 WIB.
Grup band Five Minute bersama Selfi Yamma, Jirayut dan pemain sinetron Cinta Setelah Cinta, bakal tampil menghibur.
Kemudian Minggu (24/9/2023), Karnaval SCTV juga bakal mulai sejak pukul 07.00 WIB dan di siarkan secara langsung pada pukul 07.00 WIB dan 14.30 WIB.
“Hari Minggu pagi ada band Lyla, Vegetoz, Tasya Rosmala, Lady Rara, dan Kiesha Alvaro. Selain itu juga ada pemain sinetron Satu Cinta Dua Hati yakni Titi Kamal, Lucky Perdana, Rifky Balweel, serta Eva Anindita,” katanya.
Minggu siang siaran langsung pukul 14.30 WIB, dengan penampilan dari T-Five, Mytha Lestary & Aan Story, Tri Suaka & Nabila. Kemudian ada juga pemain sinetron Bidadari Surgamu yakni Dosma Hazenbosch, Rezca Syam, Josephine Firmstone, serta Lian Firman.
Host kenamaan Ruben Onsu, Ben Kasyafani dan Natascha Germania, bakal memandu kemeriahan Karnaval SCTV selama 2 hari.
Warga Purwokerto dan sekitarnya, juga berkesempatan mengikuti berbagai aktivitas off air mulai senam massal, botram bareng, dance competition, dan lomba mewarnai untuk TK dan SD.
“Kami menyiapkan banyak hadiah menarik, serta merchandise eksklusif persembahan SCTV,” kata Banardi.