Purbalingga, serayunews.com
Alif Pamuji tampil pada tahap audisi, Selasa (20/12/2022) malam. Dia membawakan lagu ciptaanya sendiri yang berjudul ‘Sendiri Menanti’. Diiringi gitar, kemudian diawali dengan siul, lirik lagunya ternyata cukup menarik perhatian para juri.
Ada yang lebih mencuri perhatian para juri, dan penonton. Saat perkenalan, Alif sedikit menyisipkan curcol (curhat colongan). Melalui ajang kompetisi menyayi itu, merupakan bagian dari ikhtiarnya mengubah nasib. Dia ingin membuktikan bahwa dari bernyanyi, dari main gitar, bisa memberikan penghidupan.
“Iya, itu kisah beneran, saya putus dari pacar karena tidak direstui orangtuanya. Karena saya pengamen,” kata Alif, Rabu (21/12/2022).
Alif merupakan warga Desa Karang Gedang, Kecamatan Karanganyar, Purbalingga. Keseharian dia mengamen di wilayah Alun-alun, GOR Goentoer Dardjono, dan Purbalingga Food Center (PFC).
“Keliling, kadang ya di cafe,” ujarnya.
Pada audisi itu, empat dari lima juri, masing-masing Judika, Bunga Citra Lestari, Rossa, dan David memberikan tiket untuk maju ke tahap selanjutnya. Hanya Anang Hermansyah yang tidak meloloskan.
Ternyata, masyarakat Purbalingga sudah tidak asing dengan keseharian Alif. Untuk sekelas pengamen jalanan, kemampuan bermain gitar dan suaranya cukup bagus.
Salah satu disampaikan oleh Manager Goa Lawa Purbalingga (Golaga) Adi Jaya. Sudah beberapa tahun, Alif sering tampil menghibur pengunjung di Laga Coffe Shop yang ada di dalam Goa Lawa.
“Kalau minggu tampil di Laga Coffe Shop,” kata Adi Jaya.
Penilaian lain juga terlihat dari komentar di postingan grup facebook, Suara Purbalingga Perwira yang memposting foto dan vidio Alif saat audiensi. Banyak netizen yang meninggalkan komen dengan memberikan semangat kepada Alif.
Pemilik akun @nahrowi imron menilai, pengamen itu sikapnya sopan. Dia sering melihat saat ngamen di PFC. “Sering ngamen nang PFC, bocaeh ya sopan…semoga terus..maju sampai panggung spektakuler,” tulisnya.
Netizen lainnya, @hidakurniawan dia menyoroti lagu milik Alif dan penampilannya. Menurutnya lagunya bagus. “Suaranee,, lagune yoo apikapik lohh…pesan nang lagune tersampaikan ke pendengar,” kata dia.