SERAYUNEWS – Kabar gembira untuk Anda yang ingin daftar BSU 2025, lantaran Bantuan Subsidi Upah (BSU) kembali hadir pada tahun ini.
Pemerintah melalui Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) kembali menyalurkan program bantuan tunai ini untuk membantu para pekerja atau buruh dengan penghasilan rendah.
Jika Anda merasa memenuhi syarat, sekarang saatnya bersiap. Pendaftaran dilakukan online dan bantuan mulai cair pada 5 Juni 2025.
Lalu, bagaimana cara daftar BSU 2025 dan apa saja syarat yang harus dipenuhi agar bisa auto lolos? Berikut panduan lengkapnya!\
BSU atau Bantuan Subsidi Upah adalah program bantuan tunai yang ditujukan untuk pekerja aktif yang terdampak tekanan ekonomi.
Bantuan ini menyasar pekerja dengan gaji di bawah rata-rata atau setara dengan upah minimum. Tujuannya adalah meringankan beban ekonomi dan menjaga daya beli masyarakat pekerja.
Meskipun pemerintah belum mengumumkan secara resmi jumlah nominal BSU 2025, kabar terbaru menyebutkan besarannya akan disalurkan satu kali.
Adapun dengan nilai di bawah Rp600.000 per orang. Saat ini, proses finalisasi bantuan tersebut masih berlangsung.
Sebelum Anda mendaftar, pastikan Anda memenuhi sejumlah persyaratan yang ditetapkan oleh Kemnaker. Berdasarkan ketentuan sebelumnya (BSU 2022), berikut adalah kriteria umum penerima bantuan:
Proses pendaftaran BSU dilakukan secara online dan cukup mudah diakses oleh siapa pun. Anda hanya perlu menyiapkan dokumen dan data pribadi yang valid. Berikut langkah-langkah lengkapnya:
Mengutip informasi dari Antara News, pencairan BSU 2025 direncanakan mulai pada 5 Juni 2025. Penyaluran bantuan akan dilakukan melalui bank-bank milik negara (Himbara), seperti:
Selain itu, PT Pos Indonesia juga akan menjadi mitra penyaluran bantuan tunai bagi mereka yang tidak memiliki rekening bank.
Jika Anda lolos verifikasi, maka dana akan langsung masuk ke rekening yang Anda daftarkan atau dapat diambil langsung di kantor pos.
Agar Anda tidak ketinggalan bantuan ini, simak beberapa tips berikut:
BSU 2025 bisa menjadi penyelamat keuangan Anda di tengah tekanan ekonomi saat ini.
Proses pendaftaran yang mudah dan syarat yang jelas membuat program ini sangat terbuka bagi pekerja yang benar-benar membutuhkan.
Maka dari itu, segera daftar dan lengkapi semua dokumen yang diperlukan. Jangan sampai ketinggalan, ya!***