SERAYUNEWS – Pemuda Purwokerto bernama Rafly Chaniago, viral karena konten berbahasa Ngapak berpadu aksen Jakarta Selatan (Jaksel). Aksen yang dia kreasikan itu, terkenal dengan istilah Ngapak Jaksel alias Paksel.
Bahkan para netizen yang mengikuti beberapa videonya di TikTok, menjulukinya sebagai Duta Paksel.
Terbaru Sang Duta Paksel ini, mengajak anak-anak muda untuk mengikuti sebuah event lari.
Saat pembukaan Ruang Ide Coworking Space, Jumat (29/9/2023), Rafly Chaniago menyampaikan pentingnya menjaga kesehatan tubuh dengan rutin berolahraga.
“Sebagai anak muda, kita harus jaga kesehatan diri kita. Makanya, buat kalian semua harus daftar Lari Atas Awan tanggal 29 Oktober 2023. Kalian harus daftar ya!” ujarnya dengan logat Ngapak Jakselnya.
Event lari ini, merupakan lari marathon dengan memadukan olahraga dan rekreasi atau Sport Tourism. Selain itu juga, memeriahkan Hari Sumpah Pemuda tahun 2023.
Selanjutnya, kolaborasi antara Serayunews bersama dengan Kodim 0704 Banjarnegara dan KONI Banjarnegara menggagas Lomba Lari wisata bertajuk Sport Tourism Dieng Etawalin 10K 2023 Lari Atas Awan.
Sebagai upaya untuk meningkatkan prestasi dan perkembangan pariwisata di Banjarnegara, serta upaya membangkitkan perekonomian masyarakat desa wisata.
Pendaftaran sudah di mulai pada tanggal 15 September hingga 20 Oktober 2023. Biaya pendaftaran untuk kategori Pelajar sebesar Rp 100.000,- dan biaya pendaftaran Kategori Umum sebesar Rp 150.000,-.
Setiap peserta akan mendapatkan fasilitas Jersey, Air Mineral, Tiket Wisata Zona 2 untuk 2 hari, Medali (untuk finisher). Total hadiah untuk Lari Atas Awan ini mencapai Rp 100 Juta.
Itulah ajakan Rafly Chaniago sang Duta Paksel dalam berolahraga, terutama mengikuti event Lari Atas Awan. Untuk informasi lebih lanjut, dapat mengunjungi website di link ini.