SERAYUNEWS-Indonesia mampu mengalahkan Filipina 2-0 di kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia fase kedua grup F. Indonesia mengalahkan Filipina pada laga di Gelora Bung Karno, Selasa (11/6/2024).
Di babak pertama Indonesia terus mengurung Filipina. Namun, banyak peluang yang tak bisa menjadi gol. Namun pada akhirnya Indonesia mampu membuat gol melalui Thom Haye di menit 32.
Tendangan jarak jauh Thom Haye tak mampu diantisipasi kiper Filipina, Mendoza. Babak pertama berakhir 1-0 untuk Indonesia.
Di babak kedua, Filipina berusaha keluar menyerang. Di awal babak kedua, Filipina melakukan pressing dan mampu memainkan bola.
Pada akhirnya Indonesia malah bisa mencetak gol melalui Rizky Ridho. Tandukan Rizky Ridho di menit 56 menjebol gawang Filipina. Gol Rizky Ridho berawal dari tendangan bebas Nathan Tjoe-a-on.
Keberhasilan ini membuat Indonesia lolos ke babak tiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Indonesia akan tergabung dengan 17 tim lain di babak ketiga.
Nantinya di babak ketiga akan ada tiga grup. Masing-masing grup terdiri atas enam tim. Nantinya dua tim teratas pada klasemen akhir masing-masing grup akan lolos ke Piala Dunia 2024.
Sementara tim berposisi tiga dan empat klasemen akhir akan bermain di babak kelima yang terbagi dalam dua grup. Pemuncak klasemen babak lima akan lolos ke Piala Dunia 2026. Sementara posisi dua klasemen akan melaju ke play off.