SERAYUNEWS – Upacara penutupan atau Closing Ceremony Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Aceh dan Sumatera Utara tinggal menghitung jam saja.
Closing Ceremony akan berlangsung di Stadion Utama Sumut yang berada di Kompleks Sport Center Sumatera Utara, Deli Serdang.
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Muhadjir Effendy akan menutup ajang olahraga multi event terbesar di Tanah Air itu. Rencananya, Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) turut hadir dalam acara tersebut.
Sebelumnya, Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo sudah meninjau langsung persiapan akhir pelaksanaan penutupan PON XXI Aceh-Sumut 2024 di Stadion Utama Sumut di Deli Serdang, Kamis (19/9/2024) malam.
Menpora Dito bersama Menko PMK Muhadjir terlihat menyaksikan segala persiapan acara oleh tim pelaksana. Hal-hal detail, didiskusikan agar pelaksanaannya berjalan lancar dan sesuai rencana.
Gladi Resik ini akan ditampilkan saat acara penutupan. Semua pihak yang terlibat diharap bisa memberikan yang terbaik. Mulai dari pengisi acara, volunteer dan tenaga pendukung.
Dalam peninjauannya, Menpora Dito nampak memperhatikan jalannya gladi di lapangan. Kemudian sejumlah ruangan juga dicek kesiapannya.
Penutupan PON Aceh-Sumut nantinya akan lebih banyak diisi festival pertunjukan untuk meredakan ketegangan selama perhelatan ini berlangsung.
“Ya akan banyak festival, karena kita ingin bagaimana mengguyupkan antara panitia, pengunjung, masyarakat, atlet, serta ofisial yang mana mungkin banyak ketegangan selama dua minggu belakangan ini,” kata Menpora Dito, melansir kemenpora.go.id.
Sementara itu, Closing Ceremony PON 2024 akan mulai pukul 20.00 WIB. Nantinya, masyarakat Sumatera Utara dan sekitar bisa menyaksikan secara langsung.
Sebagai informasi, Stadion Utama Sumut mempunyai kapasitas lebih dari 25 ribu orang. Akan tetapi, untuk upacara penutupan PON 2024 nanti, panitia penyelenggara hanya akan menggunakan untuk kapasitas 11 ribu penonton.
Dari 11 ribuan yang tersedia, hanya 6.442 kursi untuk penonton. Lalu, sisanya sebanyak 5.000-an kursi untuk tamu undangan.
Tiket closing ceremony PON XXI Aceh-Sumut 2024 ini gratis, baik e-ticketing sebanyak 4.000 lembar tiket melalui aplikasi maupun on the spot atau di tempat sekitar 2.000 lembar.
Closing ceremony PON 2024 pun akan disiarkan secara langsung dan ekslusif oleh stasiun televisi TVRI dan iNews pada pukul 20:00 WIB. Momen itu juga bisa kita saksikan lewat live streaming di Visionplus (Vision+) pada pukul yang sama.
Selain itu, kita dapat menikmati melalui siaran langsung live streaming di link berikut ini.
Itulah link live streaming nonton Closing Ceremony PON XXI Aceh-Sumut 2024 pada Jumat (20/9/2024) malam nanti pukul 20.00 WIB. Mari saksikan upacara penutupan, sebelum terselenggaranya PON XXII NTB-NTT 2028 mendatang.
***