SERAYUNEWS– Wisatawan dari dalam dan luar Banjarnegara memadati kawasan wisata dataran tinggi Dieng Banjarnegara. Dataran tinggi dengan Komplek Candi Pandawa, Telaga Merdada dan Kawah Sikidang dan lainnya ini, memang penuh pesona.
Kawah Sikidang masih menjadi daya tarik tersendiri, karena wisatawan bisa menyusuri Jembatan Khayangan untuk menikmati pesonanya.
Kepala Dinas Pariwisata Dan Kebudayaan Kabupaten Banjarnegara melalui Kepala UPTD Dieng, Sri Utami mengatakan, peningkatan jumlah wisatawan sudah mulai terlihat memadati beberapa obyek wisata tersebut.
“Kawasan Candi Pandawa sudah mulai ramai, termasuk destinasi wisata lainnya. Perkiraan, akhir pekan ini akan ada lonjakan jumlah wisatawan yang datang. Karena banyak pelaku wisata yang melaporkan adanya rencana kunjungan wisatawan di akhir pekan,” katanya.
Hingga hari ini, Kamis (11/4/2024) tercatat peningkatan jumlah wisatawan sebanyak 7.618. Angka itu terlihat dari jumlah tiket masuk yang terjual.
Kawah Sikidang, masih menjadi destinasi yang ramai karena cerita menarik seputarnya. Kawah ini fenomenal, karena dalam waktu tertentu bisa berpindah atau seolah-olah melompat. Sehingga sama dengan karakter kidang (Bahasa Jawa: Kijang) yang suka melompat-lompat.
Kawah Sikidang ini terletak di Dieng Kulon, Kecamatan Batur Banjarnegara. Setiap beberapa tahun, kawah ini berganti lokasi. Sehingga, banyak pengunjung yang ingin menyaksikan aktivitas vulkanik tersebut secara langsung.
Obyek wisata pemandian air panas Kalianget Kalibening Banjarnegara, juga terlihat adanya peningkatan kunjungan.
Menurut pengelola pemandian, Saefu, hari kedua Lebaran Kamis (11/4/2024), mulai banyak wisatawan datang dari luar. Seperti Pekalongan, Batang dan lainnya walaupun ada juga yang dari Banjarnegara.
“Sudah mulai ramai pengunjung datang bahkan sejak pagi,” katanya.