Adipala, serayunews.com
Humas Kantor Pencarian dan Pertolongan Basarnas Cilacap Syaeful Anwar mengatakan, pencarian di hari ke dua melibatkan berbagai usur SAR gabungan dengan memperluas area pencarian hingga 2 kilometer arah hilir.
“Korban masih dalam pencaria dengan penyisiran menggunakan LCR dan penyisiran darat,” ujar Syaeful saat dikonfirmasi, Senin (13/12/2021).
Syaeful mengatakan, pencarian menerjunkan 3 perahu karet dan 2 perahu jukung. Sedikitnya ada sekitar 50 personel gabungan ikut mencari korban. Hingga Senin siang pukul 14.00 WIB, korban belum ditemukan.
Adapun unsur yang terlibat yakni Basarnas Cilacap, Lanal, Polsek Adipala, Koramil Adipala, Satpolair, Rapi, Bagana, Cilacap Rescue, Banser, SAR MTA, warga dan keluarga Korban.
Diberitakan sebelumnya, Insiden perahu naga terbalik dalam ajang Kejuaraan Dayung tejadi di Adipala Cilacap, Minggu (12/12/2021) sekitar pukul 17.50 WIB. Satu perahu terbalik usai bertabrakan di garis finish. Akibatnya dua pedayung asal Cilacap tenggelam.
Korban tenggelam bernama Leo Ferdinan ditemukan meninggal dunia dan Adit Purnomo masih dalam pencarian. Keduanya merupakan warga Dusun Sodong Desa Karangbenda Kecamatan Adipala Kabupaten Cilacap.