SERAYUNEWS – Pemerintah terus menambah jalan tol di Pulau Jawa, salah satunya ada Tol Getaci. Getaci merupakan singkatan dari Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap.
Warga Kabupaten Garut akhirnya menerima uang ganti rugi (UGR) pembangunan jalan tol. Itu artinya, kini sudah memasuki proses pembebasan lahan untuk pembangunan Tol Getaci.
Warga Desa Karangmulya, Garut, Jawa Barat menerima uang ganti rugi. Pencairan UGR tahap 2 sudah berlangsung pada tanggal 26-27 Juli 2023.
Sedangkan tahap 1 sudah cair pada Ramadan 2023. Warga desa yang terdampak jalan tol tersebut sudah mulai menerima uangnya.
Progres pencairan UGR untuk pengadaan lahan sudah dilaksanakan di empat desa, yakni Desa Karangmulya Kecamatan Kadungora.
Desa Leles dan Desa Kandangmukti Kecamatan Leles, serta Desa Tambaksari Kecamatan Leuwigoong.
Jalan tol yang membentang 206,65 kilometer akan menghubungkan provinsi Jawa Tengah dan Jawa Barat. Getaci akan menjadi jalan tol terpanjang di Indonesia.
Meski begitu, pembangunannya dilakukan secara bertahap. Bahkan, jadwal pembangunan proyek ini molor dari jadwal semula.
Sampai Juli 2023, baru akan dilakukan lelang ulang. Sedangkan, konstruksi baru akan dimulai pada Juli 2024. Pembangunan jalan bebas hambatan ini masih sangat panjang.
Proses pembebasan lahan dan pembayaran UGR sedang berlangsung secara bertahap. Menko Perekonomian Airlangga Hartarto baru-baru ini juga menyampaikan bahwa pembangunan jalan tol hanya sampai Ciamis.
Tol Getaci belum tembus Cilacap dalam waktu dekat ini. Pembangunan jalan tol dari Gedebage sampai Ciamis sepanjang 108 kilometer.
Pemerintah mengejar pembanguanan jalan tol sampai Ciamis dengan anggaran dana Rp37 triliun.
Rute jalan tol Getaci ini dari Gedebage (Bandung), Kabupaten Tasikmalaya, Kota Tasimalaya, Garut, Kota Banjar, Ciamis, Pangandaran dan akan berakhir di Cilacap.
Rencananya, pembangunan tahap kedua, dari Ciamis tembus Cilacap menggunakan anggaran tahun 2025. Ditargetkan tahun 2029 sudah tersambung keseluruhan.
Masyarakat bisa segera memanfaatkan jalan bebas hambatan untuk memperlancar lalu lintas di daerah-daerah. Pembangunan jalan tol di wilayah selatan Jawa ini ditujukan untuk meningkatkan pelayanan distribusi barang dan jasa guna menunjang pertumbuhan ekonomi di daerah.
Selain itu, dapat meningkatkan pariwisata daerah dengan adanya akses jalan tersebut. Sampai sekarang belum diketahui jadwal pembangunan jalan Tol Getaci terbaru.
***